Adakah dari kalian yang ingat dengan Anime atau Film Anohana? Nah, apakah kalian tahu kalau Film original satu ini yang berjudul Sora no Aosa o Shiru Hito yo akan ditangani oleh tim kreatif Super Peace Busters!

Diumumkan juga Film original ini akan tayang 11 Oktober mendatang, lho! Sekarang kita sudah mendapatkan informasi terbarunya. Langsung baca aja, yuk!

Original Film Anime

Sora no Aosa o Shiru Hito yo
Sora no Aosa o Shiru Hito yo

Tim kreatif Ultra Peace Busters, yang terdiri dari:

  • Tatsuyuki Nagai – Sutradara
  • Mari Okada – Sutrada dan penulis
  • Masayoshi Tanaka Artist

Mengumumkan, kalau mereka akan memulai proyek Film Anime Original yang berjudul Sora no Aosa o Shiru Hito yo atau yang dalam bahasa Inggrisnya Her Blue Sky.

Diumumkan juga kalau Film Anime ini akan tayang di semua TOHO CINEMAS di Jepang, tepatnya pada tanggal 11 Oktober 2019 mendatang.

Mereka semua, bekerja sesuai dengan tugas mereka. Nagai sebagai sutradara, Okada yang menulis naskah. Tapi, tugas Tanaka di sini berbeda yaitu, mendesain karakter original dan sebagai direktur animasi utama.

Yang bertanggung jawab dalam produksi animasi FilmAnime ini adalah CloverWorks. Untuk yang memproduksinya adalah Hiroyuki Shimizu dan Genki Kawamura.

Visual Sora no Aosa o Shiru Hito yo
Visual Sora no Aosa o Shiru Hito yo

Visual di atas bertuliskan “Ini adalah kisah cinta pertana kedua kali yang mengharukan dan misterius.” Untuk insert song Film ini akan dinyanyikan oleh Matsudaira.

Karakter

Bisa dibilang lumayan lama, akhirnya pada tanggal 11 Juni kemarin, tim kreatif tersebut mengumumkan para seiyuu yang bergabung dalam Film Anime ini, yaitu:

  • Shion Wakayama sebagai Aoi Aioi
  • Riho Yoshioka sebagai Akane Aioi
  • Ryō Yoshizawa sebagai Shinnosuke Kanomura/Shinno
  • Ken Matsudaira sebagai Dankichi Nitobe

  • Yō Taichisebagai Masatsugu Nakamura: siswa berumur 11 tahun, kelas 5 SD dan satu-satunya putra
  • Fukushi Ochiai sebagai Masamichi Nakamura: mantan drummber di band Shinnosuke, dan teman sekelas SMA Akane dan Shinnosuke.
  • Atsumi Tanezaki sebagai Chika Ōtaki: teman sekelas Aoi, yang memiliki tujuan untuk mendapatkan pacar yang ada di sebuah band.
Artikel terkait lainnya  Lagi-lagi Otome Game, Mr Love: Queen’s Choice Mendapatkan Adaptasi Anime!

Sinopsis

Bertempat di sebuah kota yang terletak di pegunungan ini, berpusat pada murid SMA kelas-2 dan calon musisi AOI Aioi, Kakaknya Akane Aioi, mantan pacar Akane dan gitaris Shinnosuke Kanomura, dan Shinno – yang sebenarnya adalah Shinnosuke dari 13 tahun yang lalu (datang dari masa lalu ke masa sekarang).

Orang tua Aoi dan Akane meninggal dalam kecelakaan 13 tahun yang lalu, dan Akane menyerah untuk ambisinya yang pergi ke Tokyo dengan Shinnosuke, untuk merawat Aoi.

Sejak itu, Aoi merasa berhutang budi pada Kakaknya. Suatu hari, dia diundang untuk tampil di festival musik sebagai musisi sesi oleh penyanyi Enka terkenal bernama Dankichi.

Di saat yang sama, Shinnosuke kembali ke kota Aoi dan Akane. Kemudian, Shinno muncul secara misterius, dan Aoi jatuh cinta untuk pertama kalinya.

Komentar

Ketiga anggota dari tim kreatif tersebut berkomentar bahwa:

Film ini adalah karya ketiga yang berlatar belakang di kota kelahiran Okada – Chichibu. Yang pertama adalah AnoHana dan kedua adalah The Anthem of the Heart.

Nagai mengatakan bahwa Film Anime ini akan mencerita tentang hubungan antara 4 orang.

Latar Belakang Tim Kreatif Ultra Peace Busters

Mereka bertiga pertama kali berkolaborasi dalam Anime berjudul Toradora! Yang tayang pada tahun 2008. Setelah itu, mereka akhirnya bertemu kembali dalam Anime dan Film Anime Original AnoHana pada tahun 2011 dan 2013.

Artikel terkait lainnya  Season Ke-2 Tiger & Bunny Rilis Visual Karakternya!

Mereka memulai tim Ulta Peace Busters ini sejak Film Anime AnoHana.

Pada tahun 2015, mereka berkolaborasi lagi dalam Film Anime Original ke-2 yang berjudul The Anthem of the Heart.

Mereka bertiga telah berkarya dalam beberapa Anime / Film Anime.

Dari sinopsisnya, bisa kalian bayangkan ini akan menjadi cerita yang penuh dengan emosi dan drama yang menarik! Kisah yang menggabungkan masa lalu dan sekarang. Cinta pertama dengan orang yang sama, hanya berbeda tahunnya.

Well, what do you guys think? Siap untuk menyaksikan Filmnya? Semoga saja ditayangkan di Indonesia, ya! Kalau begitu, cukup untuk informasi hari ini, sampai jumpa semuanya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here