Setelah di part 1 mimin ngasih daftar anime movie terfavorit yang semuanya garapan Ghibli, kali ini masih banyak daftar yang bakal mimin kasih. Secara ada hampir 50 judul yang bakal mimin bahas biar kalian semua punya banyak stok dan gak kebingungan keabisan tontonan anime movie berkualitas. Anime movie di bawah ini gak hanya bagus dari segi cerita, tapi juga punya keistimewaan dari sisi lain. Apa aja sih anime movienya? Sini mimin bisikin.

WHISPER OF THE HEART

Whisper of the Heart Live Action dari Studio Ghibli Ditunda Penayangannya - Skanaa

Siapa yang pernah nonton anime movie lawas ini? Whisper of The Heart adalah salah satu anime jadul yang ternyata masuk kategori yang paling populer di Jepang dan sangat disukai. Anime movie ini rilis pada taun 1995. Menceritakan tentang Shizuku, seorang murid SMP yang yng sering mengunjungi perpustakaan. Dia adalah seorang kutu buku yang sangat menyukai buku. Suatu hari Shizuku berjumpa dengan seekor kucing yang menuntunnya kepada rumah Seiji Amasawa yang mempertemukannya dengan kucing mistis. Kucing tersebut mengajarkannya untuk melihat “Permata Tersembunyi” dalam kehidupan. Gimana petualangan Shizuku selanjutnya?

Buat yang belum nonton anime movie ini, mimin sarankan buat segera nonton. Bakal langsung suka deh, dijamin!

KIKI’S DELIVERY SERVICE

Sinopsis & Review Film Animasi Kiki's Delivery Service (1989)

Salah satu anime movie yang harus banget kalian tonton karena masuk daftar anime movie paling populer sepanjang masa. Lagi-lagi garapan studio Ghibli yang berkualitas. Kiki’s Delivery Service menceritakan tentang Kiki, seorang penyihir muda. Udah tradisi di tempat Kiki untuk setiap penyihir muda yang sudah menginjak usia 13 taun untuk pergi meninggalkan keluarga mereka saat malam bulan purnama. Malam itu pun tiba untuk Kiki. Ditemani Jiji sang kucing kesayangan, Kiki menemukan lokasi yang tepat di sebuah kota yang jauh untuk mengaplikasikan sihirnya. Di kota itu Kiki bertemu dengan pemilik toko roti dan bantuin dia untuk buka usaha baru yaitu jasa pengiriman barang lewat udara.

PERFECT BLUE

Perfect Blue Review: Anime Thriller Terbaik yang Pernah Ada | KASKUS

Buat yang suka sama cerita thriller yang gak biasa, Perfect Blue ini tepat banget dan sangat recommended. Perfect Blue termasuk anime movie yang paling populer sepanjang masa. Perfect Blue bercerita tentang seorang penyanyi bernama Mima, seorang penyanyi idol yang banting stir jadi seorang aktris. Perjalanannya untuk jadi aktris gak segampang yang dia kira. Mima sampai harus berfoto tidak senonoh dan dilecehkan. Suram banget pokoknya perjalanan karir Mima. Perfect Blue jelas gak boleh dilewatkan, minna!

Artikel terkait lainnya  5 SEIYUU CEWEK FAVORIT MIMIN KURONEKO
HOTARUBI NO MORI E

Hotarubi no Mori e (2011): Romansa Lintas Dunia Lain

Anime movie selanjutnya adalah Hotarubi no Mori e yang juga sangat terkenal dan salah satu yang sangat disukai oleh warga Jepang. Emang sih endingnya nyesek banget, tapi dari awal kita akan disuguhkan scenes romance yang sangat manis antara Gin dan Hotaru. Mimin rekomendasikan anime movie ini karena selain visualnya bagus, juga disampaikan dengan cara puitis dan melankolis, jadi dramanya kerasa dalem banget. Siap-siap nangis sesenggrukan ketika nyampe ke bagian akhir anime movie ini. Sedih banget!

CASTLE IN THE SKY

Castle in the Sky - Review

Anime movie tentang petualangan yang satu ini, jelas harus ada di daftar anime movie paling populer dan disukai oleh warga Jepang. Suatu hari Pazu, murid dari seorang insinyur memata-matai seorang gadis bernama Sheeta yang turun dari langit. Pertemuan mereka berdua memulai kisah pencarian terhadap Laputa, sebuah kastil terbang yang menyimpan kekuatan legendaris. Perjalanan mereka berdua tidak mudah sebab mereka dikejar-kejar oleh bajak laut udara, pihak militer, hingga agen pemerintah rahasia yang semuanya menginginkan kekuatan misterius yang hanya dapat dikontrol oleh Sheeta.

Nah, mana nih anime movie yang udah kalian tonton? Share sama mimin ya.

Artikel terkait lainnya  DERETAN TOKOH ANIME BERZODIAK TAURUS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here