Pada Boku no Hero Academia chapter lalu, Hawks mengidentifikasi kelemahan AFO. Itu adalah topengnya karena topeng itu pasti adalah alat bantu bertahan hidup bagi AFO. Disisi lain, AFO berhasil mempengaruhi Endeavour sampai dia lengah dan akhirnya terkena serangan fatal. Bagaimana kelanjutannya? Yuk masuk kepembahasannya.

Endeavour Masih Hidup

Endeavour yang terkena serangan fatal jatuh ke tanah. Dia berusaha bangkit tapi dengan luka itu tentu gak mudah. Dia mengingat apa yang muncul di kepalanya sebelum jatuh. Itu adalah Shoto dan Touya, anak-anaknya. Dia merasa malu tapi ya apa boleh buat, udah terjadi. Hawks tidak melihat Endeavour tapi bulunya masih merasakan getaran Endeavour jadi dia sedikit lebih tenang.

Endeavour Masih Hidup
Tekad Besar Orang Lemah

AFO sadar kalau apa yang dilakukan para pahlawan hanyalah ingin mengulur waktunya. Hawks akhirnya mau bekerjasama dengan Jiro dan Tsukiyomi. AFO yang melihat kesempatan ingin menyerang Jiro tapi berhasil di gagalkan Hawks. Serangan-serangan AFO membuat Jiro merinding tapi dia berhasil mengumpulkan tekad untuk berani menyerang AFO. Penjahat nomer satu itu merasa dengan mudah bisa menahan serangan Jiro tapi ternyata di alam bawah sadarnya, para quirk orang lemah berusaha menahan AFO. Mungkin ini adalah efek dari pertarungan melawan quirk new order dulu. Itu membuat AFO tidak bisa menahan serangan itu. Dengan cepat Hawks memanfaatkan kesempatan dan menyerang topeng AFO dititik yang sama dia menyerang berturut-turut.

Serangan Hawks Mengenai AFO

Yosh Minnaaa berakhir sudah pembahasan chapter ini. Tekad orang lemah yang bersatu ternyata ada pengaruhnya melawan AFO sang iblis. Kita belum tau apakah serangan Hawks akan berefek tapi seharusnya serangan itu tidak akan sia-sia.

Artikel terkait lainnya  Review Onepiece Chapter 1017 - Rahasia di Balik Buah Gomu – Gomu

Bagaimana menurut kalian? Serangan Hawks akan berpengaruh? Apa Endeavour bisa bangkit lagi? Kita tunggu aja pembahasannya di chapter berikutnya.

 

Silahkan tulis pendapat dan komentar kalian tentang chapter ini di kolom Komentar
Jika kalian suka sama review mimin kasih bintang 5 ke review ini yaa

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here