Pada One Piece chapter yang sebelumnya, Garp masih bertarung di pulau bajak laut. Kuzan yang merupakan mantan muridnya datang dan mencoba bertarung dengannya. Garp tanpa ragu menghantamnya keras ke tanah. Disana sedikit dijelaskan kenapa Kuzan mau bergabung bersama Blackbeard. Sepertinya Kuzan sedikit banyaknya cocok dengan obrolan mereka. Di chapter lalu juga sedikit diperlihatkan nasib dari Law. Dia kalah melawan salah satu Yonkou Kurohige. Namun untungnya dia masih bisa kabur bersama Bepo. Bagaimana kelanjutannya? Yuk masuk ke pembahasannya.

Di cover chapter ini terlihat Chopper sedang menggigit Zeus di antara awan-awan. Dia mengira Zeus permen kapas yang siap dimakan hahaha

Chopper Makan Zeus
Kematian T-Bone dan Pergerakan Buggy

Wakil admiral T-Bone tewas dibunuh warga sipil. Itu menimbulkan gelombang keterkejutan di seluruh dunia. Termasuk juga di pihak angkatan laut yang memilih untuk tidak berkomentar. Kehadiran Cross Guild menyebabkan masalah yang tak pernah ada sebelumnya. Disisi lain, di markasnya Buggy memberikan pujian pada warga sipil yang membunuh T-Bone. Dia adalah kakek tua yang rela melakukan apapun demi keluarganya yang kelaparan. Tentu dia sekarang jadi buronan dan Buggy bersedia melindunginya. Di moment yang sama Buggy baru saja melihat kapal bajak laut barunya. Dia terkejut, kapalnya bagus tapi tentu saja 2 rekan terkuatnya tidak suka bentuk kapalnya hehe. Mihawk dan Crocodile menyiksa Buggy dibelakang layar. Mereka nyaman dengan apa yang diperoleh Cross Guild sekarang tapi tidak dengan Buggy. Dia punya ambisi. Mimpi yang dulu sempat dia buang untuk mendapatkan One Piece. Dulu dia berencana untuk pergi ke raftel bersama Shanks. Namun akagami muda tidak berencana mendapatkan One Piece awalnya. Sekarang, ketika dia sudah menjadi Yonkou dan mulai bergerak. Buggy menjadi mulai bersemangat untuk ikut dalam perlombaan.

Impian Buggy
Kembalinya Sabo ke Markas Besar Pasukan Revolusi

Para wakil kapten pasukan revolusi sedang memantau disekitar kerajaan kamabaka. Mereka melihat sebuah kapal mendekat dan tanpa disangka itu adalah Sabo. Dia berhasil kembali bersama para penduduk Lulusia. Dia ternyata tidak benar-benar ada di pulau itu ketika penghilangan paksa Lulusia. Mungkin Sabo sudah berada di kapal dekat pulau itu sebelum serangan dijatuhkan. Wakil ketua pasukan itu disambut hangat dan sekarang dia mulai membahas kekacauan yang terjadi di dunia. Mendengar informasi ini saja mungkin akan berbahaya bagi Dragon dan yang lain tapi dia tetap harus menyampaikannya. Segala informasi yang dia lihat di tanah suci marine joe.

Sabo Kembali Dengan Informasi Penting

Yosh minnaaa berakhir sudah pembahasan chapter ini. Ternyata si badut bodoh Buggy juga punya impian yang besar. Seperti yang kita tau awalnya dia bertengkar dengan Shanks karena dendam lama tapi ternyata itu karena Shanks tidak langsung mau meneruskan impiannya. Sekarang ketika somehow mereka setara, Buggy ingin berjuang lagi hahaha. Epic sihh sepertinya dia dan Cross Guild akan membuat perlombaannya menjadi lebih seru. Kembalinya Sabo juga mengejutkan. Untung dia bisa selamat dari serangan dahsyat itu. Sepertinya setelah informasi ini disampaikan ke dragon. Pasukan revolusi akan segera bergerak.

Bagaimana menurut kalian? Apakah Mihawk dan Crocodile mau bekerjasama dengan Buggy? Bagaimana pergerakan pasukan revolusi nanti? Dan informasi apa yang dimiliki Sabo? Kita tunggu aja pembahasannya di chapter berikutnya.

 

Artikel terkait lainnya  Review One Piece Chapter 1100 - Kesembuhan Bonney dan Kuma Jadi Shichibukai

Silahkan tulis pendapat dan komentar kalian tentang chapter ini di kolom Komentar 
Jika kalian suka sama review mimin kasih bintang 5 ke review ini yaa

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here